Man United Hancur Lebur Musim Ini, Erik ten Hag Masih Bisa Ngeles

Manchester United lagi-lagi menuai hasil buruk saat melawan Arsenal di Stadion Old Trafford pada Minggu (12/5/2024) kemarin. Dalam pertandingan tersebut, Manchester United bertindak sebagai tuan rumah dan mampu mendominasi penguasaan bola. Selain itu, Manchester United juga berhasil menciptakan berbagai peluang, tetapi tidak efektif sama sekali. Hingga akhirnya, Manchester United harus kalah dengan skor tipis 0-1 dari Arsenal berkat gol semata wayang Leandro Trossard pada menit ke-20. Gol tersebut sudah cukup untuk memupus harapan Setan Merah meraih poin penuh di kandang sendiri. Manchester United semakin terpuruk di posisi ke-8 klasemen sementara Liga Inggris 2023-2024.



Bruno Fernandes dkk. hanya mampu mengumpulkan 54 poin dari 36 pertandingan sepanjang musim ini. Laga yang perlu dimainkan oleh Manchester United saat ini hanya tersisa dua pertandingan. Dengan sisa dua pertandingan, peluang Manchester United untuk berkompetisi di Eropa semakin menipis. Bahkan, setelah kekalahan dari Arsenal kemarin, Setan Merah bisa dibilang sudah pasti tidak akan berlaga di Liga Champions dan Liga Europa dari jalur klasemen. Dengan berbagai kebobrokan di dalam lapangan itu, Manchester United jelas mendapat banyak kritikan. Meski demikain, pelatih Manchester United, Erik ten Hag, masih bisa ngeles dengan kondisi yang ada. Menurut laporan Fabrizio Romano yang dikutip BolaSport.com, Ten Hag masih menyalahkan kondisi Manchester United yang banyak ditinggal pemain karena cedera.



Ia yakin bahwa Manchester United akan bisa meraih poin lebih banyak apabila tidak banyak pemain yang mengalami cedera. Ten Hag juga menyoroti lini belakang mereka yang rapuh karena banyak bek tengah yang mengalami cedera. "Kami memiliki masalah, masalah-masalah itu membuat kami kehilangan hasil," ucap Ten Hag. "Akan tetapi, saya tidak tahu di mana kami seharusnya berada ketika kami memiliki semua pemain." "Jika Anda memiliki para pemain yang siap, Anda akan mendapatkan lebih banyak poin." "Terutama di lini belakang, kami telah membuat banyak peluang dan banyak gol. Musim lalu, kami mencatatkan clean sheet terbanyak di Liga," lanjutnya. Pada dua laga terakhir mereka, Manchester United akan menghadapi Newcastle United dan Brighton and Hove Albion. Manchester United juga masih memiliki satu laga di final Piala FA melawan Manchester City. Apabila menang melawan Manchester City, maka Manchester United dapat meraih tiket Liga Europa musim depan.

HOYASLOT

0 Komentar

Hoyaslot